Momma.id – Menjelang persalinan pastinya banyak sekali yang harus Moms siapkan untuk menyambut sang buah hati. Mulai dari pakaian, perlengkapan mandi, gendongan, hingga perlengkapan tidur bayi termasuk bantal. Biasanya para ibu akan membeli bantal peyang untuk digunakan oleh bayi. Namun apakah bayi memerlukan bantal peyang? Adakah manfaat dari penggunaan bantal peyang? Simak ulasan berikut ini
Apa Itu Bantal Peyang?
Bantal peyang adalah bantal khusus yang didesain untuk bayi. Terdapat cekungan di bagian tengah bantal peyang yang berfungsi untuk mencegah kepala bayi menjadi peyang dan membuat kepala bayi tetap bulat.
Kepala bayi memang dapat berubah bentuk, terutama di usia 0-12 bulan. Namun penyebab berubahnya bentuk kepala bayi ini disebabkan karena posisi tidur bayi sering terlentang sehingga bagian belakang bayi lebih sering tertekan. Katanya, bantal anti peyang ini bisa mencegah hal tersebut.

Perlukah Perlukah Bayi Menggunakan Batal Peyang?
Sebenarnya bayi tidak memerlukan jenis bantal apapun ketika tidur. Menurut Pediatric Sleep, Judith Owens menyatakan bahwa bayi di bawah 2 tahun tidak memerlukan bantal ketika tidur karena dapat mengganggu kenyamanannya saat tidur.
Selain itu, National Health Service (NHS) juga menyatakan bahwa penggunaan bantal dapat membuat bayi mengalami Suddent Infant Death Syndrom (SIDS) atau sindrom kematian mendadak. Bantal dapat menyebabkan kepala bayi terkunci dan sulit bergerak akibatnya bagian kepala bayi yang tertutup bantal akan kepanasan dan justru membuat kepala bayi menjadi penyang karena tidak bisa bergerak dengan bebas. Risiko lainnya adalah bayi bisa tersedak isian bantal, jika terdapat kerusakan berupa lubang dari bantal bayi. Isian bantal tersebut akan masuk ke dalam hidung atau mulut bayi dan menyebabkan bayi tersedak.
Kapan Bayi Boleh Menggunakan Bantal?
Bayi boleh menggunakan bantal ketika sudah menginjak usia 2 tahun ke atas. Pada saat 2 tahun kepala bayi sudah padat dan tidak akan berubah bentuk. Jika ingin mencegah kepala bayi agar tidak peyang, Moms bisa secara rutin mengubah posisi bayi ketika mereka terjaga. Posisikan bayi ke samping kanan, samping kiri, dan tengkurap (tummy time) agar semua bagian kepala bayi mendapatkan tekanan yang sama.
(Baca juga: 6 Manfaat Tidur Siang Untuk Perkembangan Bayi)
Cara Agar Bayi Nyaman Tidur Tanpa Bantal
Moms tidak perlu khawatir, meskipun tanpa bantal bayi akan tetap merasa nyaman ketika tidur. Moms juga perlu memperhatikan beberapa hal agar bayi tidur dalam keadaan nyaman dan aman, antara lain:
Pastikan Bayi Tidur Terlentang
Ketika sudah waktunya untuk tidur Moms bisa tempatkan bayi di kasurnya dalam posisi terlentang. Hal ini agar bayi dapat mengenali lingkungan sekitarnya. Hindari posisi hadap kanan, hadap kiri, atau tengkurap ketika bayi sedang tidur karena dapat menyebabkan bayi kesulitan bernapas dan tersedak.
Hindari Penggunaan Selimut
Penggunaan selimut selama bayi tidur berisiko menutup wajah bayi dan membuatnya kesulitan untuk bernapas. Terkadang tangan dan kaki bayi bisa sangat aktif ketika tidur, dan membuat wajah mereka tertutupi selimut. Sebagai alternatif, Moms bisa memakaikannya baju yang lebih tebal atau membedongnya. Namun, Moms perlu tahu cara tepat membedong bayi. Jangan membedong bayi terlalu ketat, atau sampai membuat simpul di area kaki. Longgarkan bendongan bayi agar bayi memiliki ruang untuk bergerak. Fungsi bedong hanyalah untuk membuat bayi merasa hangat.
Jauhkan Barang-Barang Dari Dekat Tempat Tidur Bayi
Barang-barang seperti mainan atau boneka berpotensi menyebabkan kecelakaan saat tidur, seperti kepala bayi terbentur atau wajah tertutup benda dan membuat bayi tidak bisa bernapas. Hal tersebut bisa sangat fatal bagi keselamatan bayi.
Berikan Bayi Tempat Tidur Sendiri
Bayi yang tidur satu kasur dengan orang dewasa dapat membuatnya tidak nyaman. Hal ini dapat berisiko fatal ketika orang dewasa sedang tidur, tanpa sengaja berguling hingga menindih atau menutup hidung dan mulut bayi dengan bantal atau selimut.
(Baca juga: Rekomendasi Baby Box Terbaik)
Kesimpulan
Penggunaan bantal peyang untuk bayi sebenarnya tidak diperlukan dan tidak direkomendasikan. Alih-alih memakai bantal peyang, akan lebih aman bila bayi tidur tanpa bantal. Bila masih ada pertanyaan dan keraguan, Moms bisa berkonsultasi dokter anak untuk informasi lebih lanjut. Semoga membantu.
- Berapa Lama Dot Susu Bayi Harus Diganti? Ini Jawabannya!
- Rambut Bayi Tipis dan Rontok? Berikut Cara mengatasinya
- Manfaat dan Tips Memilih Baby Oil yang Tepat
Referensi
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi momma.id.

